Day 12 Al-Qur'an Journaling ~ Qs. Al Hujurat:12 ~ Tentang Prasangka



Berawal dari kasak kusuk pembagian sembako dari pemerintah yang tak merata, lantas ibu-ibu ramai saling menyalahkan aparat, lalu Pak RT yang jadi sasaran empuk. Sungguh pandemi ini telah mengubah tabiat banyak orang, sabar menjadi grasak grusuk, biasa aja menjadi luar biasa, dan yang santuy lebih tak ingin tahu apa-apa kini malah menjadi yang paling sering berprangka. Duhh, Saha eta? 😬

Baiklah, tinggalkan sejenak rumor sembako yang tebang pilih tak tepat sasaran itu. Berbahagialah, bagi yang tidak kebagian berarti tergolong mampu. Dan insyaAllah terhindar dari ghasab. 


Yang ingin digarisbawahi saat ini adalah soal prasangka. Dugaan-dugaan yang sering teralamatkan pada orang yang salah dan tak sadar kita telah menyematkannya. 
Lalu bagaimana agar terhindar dari prasangka buruk? 



Sibukkan diri dengan hal-hal positif agar tidak ada waktu untuk berprasangka pada orang lain, hindari bersama dengan orang-orang yang bisa mempengaruhi timbulnya prasangka, perbanyak ibadah dan tawakkal kepada Allah agar hati tenang dan terhindar dari prasangka buruk terhadap orang lain.  
ÙŠَا Ø£َÙŠُّÙ‡َا الَّØ°ِينَ آمَÙ†ُوا اجْتَÙ†ِبُوا ÙƒَØ«ِيرًا Ù…ِÙ†َ الظَّÙ†ِّ Ø¥ِÙ†َّ بَعْضَ الظَّÙ†ِّ Ø¥ِØ«ْÙ…ٌ 
 "Hai orang-orang yang beriman, jauhilah kebanyakan dari prasangka, sesungguhnya sebagian prasangka itu adalah dosa." (Qs. Al Hujurat:12) 

Bagaimana dengan berprasangka terhadap Allah? 
Terkadang jika dalam kesulitan kita seringkali berprasangka Allah tak sayang pada kita karena selalu menimpakan hal buruk. Ketahuilah, Allah sebagaimana prasangkaan hamba-Nya. Banyaklah berdoa dan berusaha agar terhindar dari musibah. Jika sedang mengalaminya, maka mohonlah agar Allah melimpahkan kesabaran dan yakin kita mampu keluar dari masalah tersebut. 



Ù‚َالَ رَسُولُ اللَّÙ‡ِ صَÙ„َّÙ‰ اللَّÙ‡ُ عَÙ„َÙŠْÙ‡ِ ÙˆَسَÙ„َّÙ…َ Ø¥ِÙ†َّ اللَّÙ‡َ ÙŠَÙ‚ُولُ Ø£َÙ†َا عِÙ†ْدَ ظَÙ†ِّ عَبْدِÙŠ بِÙŠ ÙˆَØ£َÙ†َا Ù…َعَÙ‡ُ Ø¥ِØ°َا دَعَانِÙŠ
 “Sesungguhnya Allah berkata : Aku sesuai prasangka hambaku padaku. Jika prasangka itu baik, maka kebaikan baginya. Dan apabila prasangka itu buruk, maka keburukan baginya.” (HR. Muslim no. 4849) 

Jadi selalulah berpikir positif, tidak menghujat Allah. Taat dan bertawakkal saja, insyaAllah kita akan keluar sebagai pemenang.  



#quranjournal
#quranjournaling
#ramadannote
#TantanganRamadan1441HRumlit



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Awali Hari dengan Sarapan Bergizi

7 Aktivitas Seru Bikin Ibu Rumah Tangga Jauh dari Stres

Cara Mengenali Gula Merah Asli di Pasaran