Day 16 Al-Qur'an Journaling ~ Qs. Al Hijr:56 ~ Tentang Larangan Berputus Asa
Karena keseharian selalu ditemani radio, kami #dirumahaja jadi seringkali mendengar iklan layanan masyarakat tentang donasi untuk masyarakat yang terdampak Covid 19. Ada wawancara salah seorang bapak penjual yang merasa putus asa tak tahu lagi bagaimana cara bertahan hidup, karena efek Covid 19 ini pendapatannya menurun drastis bahkan hampir tidak ada.
Bukan itu saja, para sopir angkot, ojol, dan para pekerja industri yang diliburkan juga merasakan dampaknya.
Untuk masyarakat yang mampu, mereka bisa menstok bahan makanan. Tapi bagaimana dengan mereka? Tak ada usaha yang dilakukan selain mengharapkan bantuan dan berserah diri pada Allah, tapi lebih banyak yang mengeluh dan akhirnya hanya keputus asaan yang timbul.
Untuk masyarakat yang mampu, mereka bisa menstok bahan makanan. Tapi bagaimana dengan mereka? Tak ada usaha yang dilakukan selain mengharapkan bantuan dan berserah diri pada Allah, tapi lebih banyak yang mengeluh dan akhirnya hanya keputus asaan yang timbul.
Putus asa dari rahmat Allah adalah sebuah dosa besar. Kenapa, karena sudah tidak percaya lagi dengan kuasa Allah, dan ini berujung pada kesesatan. Allah berfirman:
قَالَ وَمَنْ يَقْنَطُ مِنْ رَحْمَةِ رَبِّهِ إِلَّا الضَّالُّونَ
“Ibrahim berkata :’Tidak ada orang yang berputus asa dari rahmat Rabbnya, kecuali orang-orang yang sesat.’”(Q.S. Al Hijr: 56)
Sebesar apa pun musibah yang menimpa, kita harus tetap optimis pandemi ini akan segera berakhir. Bukan malah berputus asa. Yakin bahwa Allah akan memberikan pertolongan-Nya adalah cara terhindar dari sifat putus asa. Karena hanya orang-orang kafirlah yang suka berputus asa.
وَلَا تَيْأَسُوا مِنْ رَوْحِ اللَّهِ إِنَّهُ لَا يَيْأَسُ مِنْ رَوْحِ اللَّهِ إِلَّا الْقَوْمُ الْكَافِرُونَ
“Dan janganlah kamu berputus asa dari rahmat Allah, sesungguhnya tiada berputus asa dari rahmat Allah melainkan kaum yang kafir.” (Q.S. Yusuf: 87)
Kewajiban kita sebagai seorang hamba adalah selalu berbaik sangka terhadap Rabb-nya.
- Jika meminta kepada Allah, maka haru selalu berprasangka baik bahwa Allah akan mengabulkan permintaan kita.
- Jika kita beribadah sesuai dengan syariat-Nya, kita harus selalu optimis bahwa amalan yang kita kerjakan akan diterima dan mendapat balasan dari-Nya.
- Dan jika kita ditimpa suatu musibah dan kesusahan, kita pun tetap berprasangka baik bahwa Allah akan mengangkat musibah dan menghilangkan kesusahan tersebut.
Bismillaah, marilah jauhi sifat putus asa yang mungkin secara tidak sadar telah merasuk dalam diri di saat-saat seperti ini. Selalu mendekatkan diri pada Allah, melakukan kebajikan sesuai aturan-Nya dan berprasangka baiklah. InsyaAllah segalanya akan membaik dan segera kembali normal. Aamiin
.
.
#quranjournal
#quranjournaling
#TantanganRamadan1441HRumlit
#ramadannote
#zyassnote
#zyasstory
Komentar
Posting Komentar