Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2020

Kawung 3 Bojong Rangkas Wisata Alam Kekinian di Timur Cikarang Bekasi

Gambar
Sebagai warga Bekasi saya merasa ketinggalan banget nih kayaknya, karena baru tahu ada juga tempat wisata kekinian yang keceh badai di Bekasi. Akhir-akhir ini banyak tetangga, teman bahkan saudara yang sudah berkunjung ke Kawung 3 Bojong Rangkas. Dari cerita mereka yang heboh bisa dipastikan tempat wisata ini sepertinya bagus, seru dan meriah.  Akhirnya kemarin saya dan beberapa teman berkunjung ke sana. Awalnya ragu karena masih pandemi begini, ada rumor yang mengatakan kawasan wisata Kawung 3 Bojong Rangkas ini ditutup untuk sementara. Tapi ada juga yang mengatakan itu cuma hoaks, Kawung 3 Bojong Rangkas tetap boleh dikunjungi asal mematuhi protokol kesehatan dengan benar. 

Roti Sobek Isi Pisang Cokelat

Gambar
Sudah beberapa hari ini cuaca mendung, dingin dan malamnya hampir tiap hari turun hujan. Meski rintik-rintik tapi awet lamanya. Suasana seperti ini membuat perut keroncongan dan memaksa otak mengirimkan sinyal lapar. Sebagai pejuang langsing, saya tentu menahan diri dari makan berat. Sok idealis. Padahal ...  Ngemilnya segudang. Salah satu camilan favorit keluarga saya adalah Roti. Kali ini anak-anak rikues Roti Sobek. Roti Sobek Isi Pisang Cokelat.  Anak-anak memang penggemar roti. Aneka jenis roti pasti mereka suka. Saya sudah sering membuatkan roti sosis, roti goreng, roti keju, roti boy, bombolini, dan donat. Roti sobek tanpa isi pun sering. Kali ini mereka meminta roti sobek isi pisang cokelat sebagai camilan. 

Rolade Kornet Sapi Asam Manis

Gambar
Alhamdulillaah setelah mengeksekusi kornet sapi kemarin dan hasilnya enak kata anak-anak dan Bapake pun bilang mantap. Karena sepertinya asih belum bosan dengan olahan kornet sapi, apalagi pas kemarin sorenya saya dapat hibahan satu kaleng kornet sapi lagi dari emak saya, dibawain sama keponakan. Emak saya katanya ga bisa masaknya. Ya wis, stok rolade beku pun sepertinya akan bertambah ...  Btw, twins akan ada tatap muka di sekolahnya minggu ini. Mereka sudah menyiapkan segala sesuatunya termasuk rikues menu bekal yang akan mereka bawa ke sekolah nanti sebagai makan siang. Ya, apalagi yang mereka minta kalo bukan olahan kornet sapi. Baiklah... saya menyodorkan aneka alternatif olahan kornet sapi,  mumpung masih ada satu kaleng lagi dari emak. Semula mereka memilih nasi goreng kornet sapi aja yang simpel, tapi setelah dipikir-pikir nasi goreng tentu sudah tidak enak jika disantap siang hari sedangkan itu dimasak pagi harinya. 

Rolade dari Kornet Sapi

Gambar
Hai Bunda, apa kabar? Udah lama juga saya tidak menyapa. Bukan berarti jarang masak atau menulis. Tapi kesibukan di dunia nyata tak bisa dihindari.  Kali ini saya akan berbagi resep rolade. Beberapa waktu lalu saya dan para tetangga mendapatkan bantuan sosial pandemi dari salah satu instansi pemerintah. Salah satu isian bingkisannya adalah satu kaleng kornet sapi. Banyak tetangga yang bertanya bagaimana cara mengolahnya karena mereka jarang sekali memasak kornet instan.