Lidah Mertua (Sansevieria) Tanaman 'Bandel' Sejuta Manfaat
Siapa di rumahnya yang tidak ada tanaman Lidah Mertua? Sepertinya semua Bunda punya tanaman ini. Saat ini hampir sebagian besar rumah-rumah dihiasi dengan tanaman ini. Lidah Mertua menjadi semakin popular sejak pandemi tahun lalu. Ibu-ibu rumah tangga yang mulai bosan di rumah pun mengalihkannya dengan aktivitas lain, salah satunya berkebun. Dan Lidah Mertua pun menjadi pilihan.